Art Box

Di tulisan sebelumnya saya sempat mengatakan bila kami berusaha memperkenalkan aktivitas yang tidak terlalu dilirik Mikha. Ya, memang Mikha sampai saat ini belum terlalu tertarik pada alat-alat tulis. Padahal selalu kami sediakan di area bermain anak-anak. Tanpa memaksa mengharuskan Mikha menggunakan alat tulis, maka saya sediakan kotak yang berisi beberapa alat tulis dan alat prakarya. Kami sebut kotak tersebut sebagai “Art Box”.

image
Gunting, spidol, lem, kertas, pom pom, kancing dan playdough.
image
Semua dimasukkan ke dalam kotak.

Dengan memberikan kegiatan “Art Box” ini maka anak diberikan kebebasan untuk memilih apa yang ia ingin lakukan.

image
Seru membuka dan mengeluarkan isinya.
image
Kegiatan pertama yang dipilih adalah menggunting.
image
Sempat menempel pompom dan menggambar tetapi kembali lagi ke gunting.
image
Katanya "cake adek Deo"

Tanpa arahan apapun saya hanya membiarkan Mikha memilih dan bermain sendiri. Saya hanya mengawasi pada saat ia menggunakan gunting saja 🙂

Yang dapat dipelajari/distimulasi :
– Inisiatif
– Kreativitas
– motorik halus, koordinasi tangan dan mata
– bahasa